Dosen Agroteknologi Perkuat Tim Patriot Pangan USK 2022

Banda Aceh-Wakil Rektor I Bidang Akademik, Universitas Syiah Kuala, Prof. Dr. Ir. Agussabti, M.Si, IPU, melakukan kegiatan launching Program Matching Fund Patriot Pangan Kampus Merdeka Universitas Syiah Kuala Tahun 2022 di Gedung Multi Purpose Room (MPR), Fakultas Pertanian, Universitas Syiah Kuala (FP USK), pada Hari Sabtu, 10 Desember 2022. Adapun tema yang diangkat adalah "Pertanian Berkelanjutan Berbasis Produk Unggulan Riset USK". Tema tersebut terdiri dari 3 sub program yang tergabung dalam pokja padi sigupai, pokja bawang merah dan pokja peternakan sapi yang melibatkan berbagai dosen dengan keahlian masing-masing dari berbagai fakultas yang ada di USK.

     Adapun Dosen Jurusan Agroteknologi FP USK yang ikut ambil bagian pada program ini diantaranya Prof. Dr. Ir. Sabaruddin, M.Agric.Sc, Prof. Dr. Rita Hayati, M.Si, Nasrullah, S.P., M.Si, Zulwanis, S.Si., M.Sc serta Dr. Ir. Efendi, M.Agric.Sc yang berperan sebagai PIC Pokja Padi. Selain itu sekretaris Jurusan Agroteknologi Dr. Siti Hafsah, S.P., M.Si dan Prof. Dr. nat. tech. Syafruddin, S.P., M.P juga terlibat dalam Pokja Bawang Merah. Dosen-dosen tersebut merupakan dosen yang ditugaskan secara langsung oleh Dekan Fakultas Pertanian USK selaku Ketua Patriot Pangan USK.   

      Kegiatan patriot pangan tahun 2022 ini dilaksanakan oleh beberapa universitas terkemuka yang ada di Indonesia dan tergabung dalam konsorsium 10 PTN yang diketuai Institut Pertanian Bogor. Konsorsium ini dibentuk untuk memastikan ketahanan pangan nasional terjamin. Dan USK ditunjuk sebagai Koordinator Wilayah Sumatera bagian utara. Adapun Perguruan Tinggi Negeri yang tergabung di dalam konsorsium ini adalah Universitas Gajah Mada, Institut Pertanian Bogor, Universitas Syiah Kuala, Universitas Tanjung Pura Pontianak, Universitas Mataram, Universitas Sultan Agung Tirtayasa, Universitas Lampung, Universitas Negeri Gorontalo, Universitas Mulawarman, Universitas Pattimura Ambon.

 

 

Info FP Unsyiah

Feed not found.

Fan Page Agroteknologi